header ads

Mas Bup Memperbaiki Rumput dan Lampu Stadion Canda Bhirawa

INFOKEDIRIRAYA.COM - Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana akan memperbaiki terkait sarana prasarana pendukung lainnya untuk Persedikab yakni akan memperbaiki rumput dan lampu penerangan.

    Source: Beritajatim.com

"Saat ini rumput dan lampu penerangan Stadion Canda Bhirawa sedang diperbaiki. Sedangkan nanti yang lainnya menyusul sesuai dengan targetnya dulu," ungkapnya kepada wartawan ini, saat ditemui di Hall SLG Kabupaten Kediri saat meninjau tes CASN Sabtu (11/9/21) Dikutip dari jatimtimes.com.

Hal ini merupakan bentuk seriusnya Bupati Kediri dalam mensuport tim sepak bola Kabupaten Kediri 'Persedikab' dalam mengarungi kompetisi liga musim 2021 ini.

Diketahui, kompetisi Liga 3 musim 2021 ini akan mulai digelar pada 3 November. Di babak penyisihan putaran provinsi, Persedikab tergabung dengan empat tim lainnya yang masuk ke dalam Group A. Empat tim yang menjadi lawan Persedikab di babak penyisihan itu diantaranya PSBI Kabupaten Blitar, PSID Jombang, Persem Mojokerto dan Persekam Metro FC.

Untuk target, Mas Bup menginginkan agar Persedikab di musim ini dapat keluar sebagai juara umum dan naik kasta di Liga 2 musim depan.


Post a Comment

0 Comments